MIMPI

Pada suatu malam, Nussa sedang tidur dan bermimpi dikejar monster. Dia sangat ketakutan hingga akhirnya terbangun. Setelah terbangun, dia masih ketakutan, karena di luar hujan sangat lebat dan petir. Nussa pun mengurung dirinya dalam selimut. Dia tidak bisa tidur lagi karena ketakutan, hingga matanya hitam karena mengantuk berat.

Sampai akhirnya subuh pun tibda, dan Rarra membangunkan Nussa.

Rarra: Lho kak Nussa masih disini tumben belum bangun. kak.. kakak bangun kak! Asholatu khairum minannaum..Kak? hmm.. coba nih..Astagfirullah zombieee!!! Ummaaaaa!!!

Nussa: Hah? Zombie mana zombie? Nussa: Umma ada zombie Umma

Umma: Astagfirullah.. Nussa Rarra kalian pada ngapain?

Umma: Udah pada sholat belum?

Nussa: Belum Umma

TIba-tiba terdengar suarua handphone berdering. Mereka pun kaget.

Umma: Handphone Umma kok ada disini?

Nussa: Hmmm.. hmmm.. itu…

Umma: Ayo ada yang bisa jelasin ke Umma gak?
siapa yang semalem nonton ini? Hmmm..

Nussa: Maaf Umma karena hari ini libur semalem kita nonton. gara-gara nonton film horor semalem Nussa mimpi buruk sampai ga bisa tidur Nussa dikejar monster hitam, tangannya besar banget! ihhh ihhh takut ah

Rarra: Pasti kak Nussa semalam ga baca doa, trus ga wudhu kan? hmm makanya mimpi buruk Rarra donk mimpinya seru lho

Nussa: Iya.. iya..

Rarra: Ga serem kaya kak Nussa

Umma: Alhamdulillah kalau mimpi baik itu datangnya dari Allah Ra..

Rarra: Hmm gitu ya Umma?

Umma: Dan mimpi buruk itu sebaiknya tidak diceritakan Nussa.. yah?

Nussa: Lho kok ga boleh diceritain? emangnya kenapa Umma?

Rarra: Kenapa ga boleh diceritain Umma?

Umma: Karena mimpi buruk datangnya dari setan

Nussa & Rarra: Hah?!!! Astagfirullah

Umma: Rasul menganjurkan jika kita bermimpi buruk sebaiknya meniupkan ke sisi kirinya sebanyak 3 kali

Rarra: oohh gitu..

Umma: kemudian membaca ta’awudz 3 kali sambil mengubah posisi tidur. Begitu ya

Nussa: Maafin Nussa ya Umma. Nussa ga akan nonton film horror sampai larut malam lagi.. Nussa wudhu dulu ya Umma

Umma: Iya sayang

Siang harinya, di meja makan, Rarra sedang menceritakan mimpinya.

Rarra: Jadi ada eskrim besaaarr banget.. uuh enaak! tiba-tiba ada monster raksasa dia gini ni tangannya kedepan suaranya..hmmm.. suaranya kaya apa ya?

Lalu terdengar suara raungan. Suara tersebut mirip dengan suara monster di mimpi Rarra.

Rarra: Haaaa.. Iya ya betul tu persis suaranya kaya gitu.. hah?! Hmm.. dari tadi Rarra cerita mimpi seru
kak Nussa malah tidur huh, ga seru deh!

Ternyata suara raungan tersebut adalah suara Nussa yang ketiduran di meja makan.

 

Tamat.

 

This site uses cookies to offer you a better browsing experience. By browsing this website, you agree to our use of cookies.